Selasa, 22 Desember 2020

Banpo Bridge


        Membahas wisata di Korea Selatan memang tidak ada habisnya. Mulai dari tempat-tempat wisata berbayar hingga yang gratisan. Seperti tempat yang satu ini, walaupun gratis namun dapat membuat decak kagum saat kita melihatnya. Rainbow Fountain di Banpo Bridge yang merupakan sebuah Jembatan yang menyuguhkan pertunjukan air mancur berwarna-warni. Jembatan ini terletak di pusat kota Seoul, tepatnya di sungai Han. Ini adalah jembatan double deck pertama di Korea selatan. Pembangunan jembatan ini memerlukan waktu selama lebih dari 2 tahun yaitu antara 11 Januari 1980 sampai 25 Juni 1982.

Banpo Bridge memang cuma air terjun buatan yang ada di kota Seoul, Korea Selatan. Air terjun ini terkenal karena keindahan pancaran air terjunnya yang berwarna-warni seperti pelangi. Air terjun ini merupakan atraksi malam yang dicari oleh banyak pasangan di Seoul karena nuansa romantis yang ditimbulkannya.

Landmark dari jembatan ini adalah “Moonlight Rainbow Fountain” yang juga diakui Guinness Book of World Records sebagai jembatan dengan air mancur terpanjang di dunia.

Menurut Visit Korea air mancur ini diprogram untuk menampilkan atraksi air mancur yang berbeda selama siang dan malam. Pada siang hari, air mancur menunjukkan seratus konfigurasi yang berbeda yang mengingatkan akan lambaian ranting dan daun-daun willow. Sementara ketika matahari terbenam, deretan lampu akan menerangi air mancur disertai alunan musik sebagai latar belakang, menampilkan kemegahan air terjun pelangi yang sangat indah.  

Tempat paling strategis untuk melihat pertunjukan ini adalah Banpo Hangang Park yang terletak di tepi selatan sungai Han. Kamu juga tidak boleh melewatkan Jamsugyo yaitu jembatan di bawah Banpo bridge, ini akan memberikan sensasi seolah kamu di dalam air mancur.

Pertunjukan air mancur ini beroperasi pada bulan April hingga Oktober, selama 20 menit lima kali dalam sehari dari Senin hingga Kamis, enam kali pada hari Jumat dan tujuh kali pada saat weekend. Jadi jika ingin menyaksikan pertunjukan air mancur, pastikan waktunya tepat.

Baca juga: Hundae Beach Liburan Musim Panas di Busan

0 komentar:

Posting Komentar